Guru MTsN 01 Kepahiang Terima Dana Bantuan Forum Silaturrahim Kemenag Kepahiang

Bengkulu (Informasi dan Humas) 16/5 – Menindaklanjuti program Forum Silaturrahmi Keluarga Besar Kemenag Kabupaten Kepahiang mengenai pemberian bantuan dana sosial kepada pegawai negeri dan honorer dibawah naungan Kemenag Kepahiang, pada hari Senin 28 April 2014 kemarin telah diserahkan dana bantuan kepada dua orang guru MTsN 01 Kepahiang, Dra. Maita dan Irma Susanti, S.Pd.i, yang terkena musibah meninggalnya orang tua kedua guru tersebut.

Penyerahan dana sosial ini diwakili oleh Zakaria, B.A, selaku waka bagian Humas MTsN 01 Kepahiang. Dan kegiatan ini dilakukan di ruang kepala madrasah dan disaksikan oleh Kepala Madrasah, beberapa orang Waka Madrasah dan Kepala Tata Usaha. Melalui program Forum Silaturrahim ini, diharapkan semakin eratnya hubungan kekeluargaan antara seluruh PNS dan tenaga honorer di bawah naungan Kemenag Kab. Kepahiang, program ini juga sebagai bentuk perhatian dan rasa simpati kepada rekan-rekan yang mendapat musibah. dan semoga dana sosial yang diberikan dapat mengurangi beban ahli musibah ujar Kepala Madrasah Dra. Hj. Rosnani, M.Pd dalam kata sambutannya.

Ucapan terima kasih yang setulus-tulusnya pun diucapkan oleh kedua rekan guru yang mendapat dana bantuan tersebut. Semoga Allah membalas segala kebaikan dan niat ikhlas dari keluarga besar Forum Silaturrahmi Kemenag Kepahiang ucap  Dra. Maita dan Irma Susanti, S.Pd.i dengan rasa haru.

Penulis: Mas Ayu Mulianda/C Redaktur  H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA