Rejang Lebong (Humas) --- Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat dan Kantor Kementerian Agama menggelar seleksi Imam, Khatib dan Bilal tetap Masjid Agung Baitul Makmur Curup.Kamis, (3/2/2022).
Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Pemkab Rejang Lebong, Herwin Wijaya Kusuma, M.Pd., dalam sambutannya menyebut bahwa salah satu program Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong berfokus pada peningkatan kegiatan kegamaan, termasuk di Masjid Agung Baitul Makmur Curup.
“Program lainnya yang mendukung tujuan pemerintah tersebut termasuk program guru agam desa yang sebelumnya juga diselenggarakan melalui kerja sama dengan Kementerian Agama. Harapannya, semoga seluruh program ini dapat berjalan baik,” tutup Herwin.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong, Dr. H. Nopian Gustari, S.Pd.I., M.Pd.I., yang berperan sebagai Ketua Tim Seleksi menjelaskan bahwa yang harus diterapkan seluruh peserta yaitu niat yang lurus karena Allah SWT dan melakukan yang terbaik. Hasil keputusan seleksi ini nanti akan langsung disampaikan kepada Bupati Rejang Lebong.
“Siapapun yang terpilih nanti merupakan yang terbaik. Masjid Agung Baitul akmur merupakan ikon Kabupaten Rejang Lebong, sehingga Imam, Khatib dan Bilal tetap yang terpilih juga akan menjadi panutan. Maka dari itu, saya mengajak kita semua untuk meluruskan niat dan melakukan yang terbaik. Semoga bisa senantiasa mewakafkan diri kita untuk beribadah, berderma dan menghidupkan Masjid Agung yang kita cintai ini,” tutup Nopian.
Setelahnya kegiatan dilanjutkan dengan Pembacaan Teknis seleksi olah tim penilai yang diwakili oleh Ketua MUI Rejang Lebong, Mabrur Syah, S. Pd.I, S.IPI, M.HI.
“Adapun bidang yang dinilai yang pertama, Tahfidzul Quran oleh Ustadz Ahmad Rifai, S.Pd., Sosial Kemasyarakatan oleh Ketua DMI Rejang Lebong, Drs. H. AI Suardi, serta Fiqih, Usul Fiqih, tafsir dan hadits oleh saya,” tutup Mabrur.
Usai kegiatan pembukaan, seleksi dimulai dan dibuka dengan pemilihan Imam untuk selanjutnya diikuti pemilihan Khatib serta Bilal.
(Penulis: Lyanda)