Bengkulu Selatan (Humas) – Menindaklanjuti hasil pengumuman peserta tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 di website resmi Kemenag RI bahwa pelaksanaan tes SKB CPNS 2019 tersebut dilaksanakan secara online di kantor Kemenag Kabupaten dan Kota. Pada Senin, 31 Agustus 2020 Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Bengkulu Selatan (BS) adakan rapat bersama para pejabat Kemenag di ruang rapat kemenag BS tentang persiapan pelaksanaan tes SKB CPNS 2019 di ruang rapat Kemenag BS.
Rapat dipimpin langsung Ka. Kemenag BS H.Arsan S Ibrahim, M.HI dan dihadir Ka. Sub.Bag TU Drs. H. Jasman, M.HI, Para Kasi, Urusan Umum, Urusan Kepegawaian.
Dalam hal ini H. Arsan Menyampaikan berdasarkan data peserta tes SKB CPNS yang berlokasi di Kemenag BS sebanyak 6 orang, 4 orang Satuan Kerja Kanwil Kemenag Prov. Bengkulu antara lain: Anggi Kurniawan (Ahli Pertama : Guru Sejarah), Ririn Sovia Andani (Ahli Pertama:Penyuluh Agama), Umi Sriwahyuni (Ahli Pertama:Guru Al-qur,an Hadits), Yanto Aspiandi (Ahli Pertama:Guru Penjasorkes), dan 2 orang Satuan Kerja UIN Raden Patah Palembang antara Lain: Ahmad Bahauddin, AM ( Asisten Ahli : Dosen Hukum Keluarga Islam), Erlena Zanita (Asisten Ahli: Dosen Pendidikan Agama Islam).
Dalam rapat tersebut beliau meminta seluruh pejabat dan pegawai Kemenag BS wajib mensukseskan pelaksanaan tes SKB CPNS tahun 2019 ini. Yang Dalam pelaksanaan tes tersebut Ka. Kemenag menunjuk Ka. Sub.Bag TU Drs. H.Jasman, M.HI sebagai ketua panitia pelaksana didampingi Erwan Sanusi dari Urusan Kepegawaian. untuk teknis pelaksanaan siap menunggu info selanjutnya.
” seluruh pejabat dan pegawai Kemenag BS wajib mensukseskan pelaksanaan tes SKB CPNS tahun 2019 ini, kita harus bekerjasama demi untuk kelancaran dan kesuksesan pelaksanaan SKB ini”, tutup H. Arsan. (Faisal)