Dosen STAIN Kunjungi KUA Curup Selatan

Bengkulu (Informasi dan Humas) 11/3- Pada hari Selasa tanggal 08 Maret 2016 pukul 10.00 Wib Ka.KUA Curup Selatan terima kunjungan dosen STAIN Curup di ruang kerjanya. 

Kunjungan kerja dosen pembimbing lapangan PKL STAIN Curup Drs.H.Ngadri Yusro,M.Ag dan Agustin ,MPd.I disambut oleh Ka.KUA Curup Selatan di ruang kerja.Kehadiran mereka tersebut dalam rangka melihat / mengawasi dan menilai Mahasiswa KPI yang tengah praktek lapangan di KUA Kec. Curup Selatan .

Dalam kesempatan tersebut Drs .H.Ngadri yusro,M.Ag mengamati beberapa kegiatan mahasiswa dan sekali-kali menyampaikan pertanyaan seputar kegiatan Mahasiswa dalam membantu menyelesaikan pekerjaan kantor. Ka. KUA Curup Selatan, Suryono,S.Ag.M.Pd mengatakan bahwa mahasiswa telah banyak membantu menyelesaikan tugas administrasi seperti membuat surat, mendata masjid/perangkat agama , pemyelenggaraan penasehatan catin dan pelaksanaan prosesi pencatatan nikah. Ungkapnya.

Mudah-mudahan ke empat orang mahasiswa yang praktek lapangaan di KUA Curup Selatan bisa menyelesaikan tugas dan kewajibanya menyelesaikan studi dengan baik berguna untuk diri dan keluarga serat masyarakat di kemudian hari, Amiiin. 

Penulis : Humas KUA **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA