Buka Orientasi PPPK, Ka.Kanwil Kemenag Bengkulu Ajak Perbanyak Syukur

Bengkulu (Humas)- Bertempat di Asrama Haji Provinsi Bengkulu Ka.Kanwil Kementerian Agama Dr.H.muhammad Abdu,S,Pdi.MM membuka secara resmi Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) se-Provinsi Bengkulu,Selasa (20/2). Kegiatan yang dilaksanakan oleh Balai Diklat Keagamaan Palembang ini diikuti oleh 195 orang peserta yang merupakan PPPK Formasi tahun 2022-2023.Kegiatan Orientasi ini akan berlangsung selama 4 hari, dan akan berakhir pada Jumat(23/2) mendatang.

Dalam sambutannya Ka.Kanwil mengajak seluruh peserta orientasi untuk perbanyak rasa syukur atas proes dan tahapan yang telah dilalui sehingga sampai dititik sekarang. “Mari kita perbanyak syukur atas segala tahapan dan proses yang telah kita lalui, hingga sampai di saat ini Bapak Ibu mengikuti orientasi dan mendapatkan hak dan kewajiban yang sama dengan teman-teman ASN, laksanakan tugas sebaik mungkin, berikan pelayanan prima yang sesuai dengan aturan, tanpa melihat status sosial, bertugas dengan jujur dan tanggung jawab” pesan Ka.Kanwil.

Selain itu Ka.Kanwil Dr.H.Muhammad Abdu,S.Pd.I,MM juga berpesan agar seluruh peserta dapat mengukuti orientasi dengan baik dan memanfaatkan perkembangan teknologi dan media sosial dalam menjalankan tugas agar menjangkau khalayak yang lebih luas lagi tanpa harus terbatas oleh ruang dan waktu.

Hadir sebagai tenaga pengajar dari Balai Diklat Keagamaan Palembang  7 orang widiaswara, 1  orang dari Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama dan 1 Orang pengajar dari Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu.


TERKAIT

Wilayah LAINNYA