Berikan Kalender, Ketua DMI Provinsi Singgung Menara Miliaran

 Bengkulu (Informasi dan Humas), Dalam kesempatan penilaian masjid teladan provinsi, kemarin, Ketua DMI Provinsi Bengkulu Drs.H.Herman Yatim,MM menyerahkan kalender  tahun 2016 kepada pengurus DMI Kecamatan Pino Raya.

Kalender yang memuat agenda dan foto kegiatan DMI Provinsi itu diterima langsung Ketua DMI Kecamatan Salimudin,S.Pd.I disaksikan Kasubag TU Kantor Kemenag BS Drs.H.Jasman,M.HI, Kepala KUA Wahidin,S.Pd.I, anggota PAH dan pengurus masjid.

“DMI harus bangkit, terus melakukan upaya kerja agar masjid benar-benar terisi untuk semua lini,” tegas Herman Yatim.

Saat ini sudah saatnya masjid itu produktif untuk memikirkan kemakmuran semua jamaah. Ia juga menyinggung menara masjid apa dan untuk apa fungsinya. Menurutnya untuk apa menara yang megah jika aplikasi kehidupan sehari-hari pengurus masjid tidak peka.

‘Dulu menara sebagai media tempat mengecek kondisi masyarakat apakah sejahtera atau tidak, sekarang diharapkan menara ini dapat difungsikan kembali” kata Herman Yatim.

Harapan, kedepannya setiap masjid ada baitul malnya, ada income tersendiri untuk mensejahterakan masyarakat khususnya dibidang pendidikan, ini dapat dilakukan jika pengurus masjid bekerja sesuai dengan ketentuan.

“Ayo jangan diam, gali dan bekerja terus untuk DMI,” demikian Herman Yatim. (salim/humas)

Redaktur : H. Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA