Kaur (Humas) - Balai Diklat Keagamaan Palembang menyelenggarakan Pelatihan Di Wilayah Kerja (PDWK) kepada sejumlah guru madrasah di kabupaten kaur selama 6 hari yang diikuti sebanyak 75 orang yang dibagi dua kelas telah dimulai pada hari Senin tanggal 15 Februari 2021 sampai dengan 20 Februari 2021.
Pelatihan berlangsung dari pukul 08.00 sampai dengan pukul 16.00 WIB untuk 2 kelas yaitu kelas Tematik dan kelas metodologi pembelajaran. Kelas tematik diikuti sebanyak 40 orang guru madrasah, sedangkan kelas metodologi pembelajaran diikuti sebanyak 35 orang guru madrasah.
Kakan Kemenag Kaur Mansyahri, S.Ag., M.H.I., menyampaikan terima kasih kepada BDK Palembang yang telah memberikan pelatihan kepada guru madrasah di lingkungan Kemenag Kaur, “semoga dengan adanya pelatihan ini dapat meningkatkan kompetensi guru madrasah serta mampu melaksanakan tugas dengan baik dan profesional” harapnya.
BDK Palembang dalam penutupan PDWK pada hari Sabtu (20/1/21) menyampaikan seluruh peserta telah mengikuti pelatihan dengan baik, baik peserta tematik maupun metodologi pembelajaran. (Endang)