Bengkulu (Informasi dan Humas) 30/1- Kakanwil Kemenag Bengkulu Drs. H. Bustasar, MS memberikan pembinaan terhadap ASN (Aparatur Sipil Negara) di jajaran Kemenag Kaur pada Rabu (25/01) bertempat di Aula Kemenag Kaur.
Dalam arahannya Kakanwil mengajak jajarannya untuk bekerja disiplin, dan fokus terhadap pelayanan masyarakat. Ia juga mengingatkan kepada ASN dilingkungan Kemenag Kaur agar meningkatkan kualitas kinerja dan mampu menjabarkan 5 nilai budaya kerja yang dideklarasikan Menteri Agama RI.
“Melalui pembinaan ASN ini, mari kita terus semangat menyelesaikan tugas serta amanah yang kita emban, meski dimanapun kita bertugas hendaknya kita laksanakan dengan ikhlas. Saya minta kepada semua jajaran agar bekerja professional, dan berintegritas”ungkapnya.
Sementara itu Kakan Kemenag Kaur H. Arsan Suryani, MHI mengucapkan terimakasih atas kunjungan kakanwil. Ia berharap dengan kunjungan tersebut akan menambah semangat dan motivasi ASN Kemenag Kaur. (puji)
Redaktur: H.Rolly Gunawan
Wilayah
ASN Kemenag Kaur Terima Pembinaan Kakanwil Kemenag Bengkulu
- Senin, 30 Januari 2017 | 00:00 WIB