Kota Bengkulu (Humas) Kantor Kementerian Agama Kota Bengkulu menggelar Apel Pagi perdana pasca Lebaran Idul Fitri 1443 H pada hari pertama masuk kerja, Senin (9/5). Bertindak sebagai Pembina apel yaitu Kepala Kantor Kementerian Agama, Drs. H. Zainal Abidin, M.H.
Dalam arahannya, Zainal menyampaikan bahwa walaupun Ramadhan telah berlalu, namun hendaknya ibadah Ramadhan tetap dilaksanakan diluar bulan Ramadhan terutama sholat 5 waktu berjamaah dan tilawah Al-Quran.
“Saya mengajak untuk seluruh ASN di Kantor Kemenag Kota Bengkulu untuk terus menjaga sholat 5 waktu berjamaah di musolla Kantor Kemenag Kota bengkulu atau di masjid-masjid. Jangan sampai Ramadhan berlalu, kita malah meninggalkan sholat berjamaah” Imbuh Zainal.
Selain sholat 5 waktu sambung Zainal, kebiasaan membaca Al-Quran di bulan Ramadhan sebaiknya juga terus dilakukan diluar bulan suci Ramadhan. “Untuk Satuan Kerja Sekretariat Jenderal (Sekjen), Alhamdulillah sudah 30x khatam. Setiap hari menyelasaikan 30 Juz yang dibagi kepada 30 orang. Walaupun Ramadhan hanya 29 hari, namun di hari raya Idul Fitri momen membaca Al-Quran terus berlanjut. Begitu juga pada setiap Seksi, Alhamdulillah juga sudah selesai khatam Al-Quran selama bulan suci Ramadhan” Jelas Zainal.
Di akhir arahannya, Zainal berpesan kepada seluruh ASN Kantor Kemenag Kota Bengkulu agar terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan menjadi penyejuk jika terdapat berita yang meresahkan masyarakat tentang Kementerian Agama terutama berita yang viral beberapa waktu lalu tentang berita yang menyebutkan bahwa Dana haji dipakai untuk membangun Ibu Kota Nusantara.
“Kepada seluruh ASN, jika ada yang bertanya tentang berita Dana haji dipakai untuk IKN, berilah penjelasan bahwa berita tersebut tidaklah benar” Tutup Zainal.
Apel pagi tersebut diakhiri dengan saling bermaafan seluruh ASN di Kantor Kemenag Kota Bengkulu. (Rozi)