Antisipasi Aliran Radikal, Ka.KUA Selupu Rejang Dan Polsek Berkoordinasi

Bengkulu (Informasi dan Humas) 1/3- Sebagai upaya untuk mendeteksi sejak dini adanya aliran menyimpang dan radikal diwilayah kecamatan Selupu Rejang untuk itu Kepala KUA Selupu Rejang Mintarno, SHI, MHI. Pada senin (28/2) berkoordinasi dengan polsek Curup.

Koordinasi dilaksanakan di KUA Selupu Rejang dengan pihak kepolisian sektor Curup Mansyori, SH yang merupakan bagian keamanan dan ketertiban Masyarakat ( kantibmas) wilayah tugas kecamatan Selupu Rejang.

Menurut Mansyori koordinasi ini perlu dilakukan untuk saling tukar informasi dan mendeteksi dengan segera jika ada indikasi ajaran menyimpang dan mengarah kepada hal-hal yang berbau radikal.

Kepala KUA Selupu Rejang berharap koordinasi ini tidak hanya sebatas antisipasi aliran menyimpang dan radikal, melainkan terhadapat penyakit masyarakat lainnya KUA akan senantiasa berkoordinasi untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban di wilayah kecamatan Selupu Rejang.

Penulis : Humas KUA **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA