318 PPPK Terima SK, Ini Pesan Kakanwil Kemenag Bengkulu

Bengkulu ( Humas )- Sebanyak 318 Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) jajaran Kanwil Kemenag Bengkulu menerima SK Penugasan, Jumaat (22/12). PPPK yang terdiri Guru dan tenaga Teknis ini merupakan PPPK hasil Optimalisasi tahun 2022.

Dibuka secara online oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Agama RI Prof. Dr. H. Nizar, M.Ag acara ini juga dihadiri secara langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Dr. H. Muhammad Abdu, S.Pd.I,MM.

Turut hadir mendampingi Kabag Tata Usaha Kanwil Kemenag Bengkulu Dr. H. Ajamalus, MH, beserta pejabat eselon III dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kota se Provinsi Bengkulu.

Dalam arahannya Kakanwil menyatakan bahwa PPPK hasil Optimalisasi ini patut disyukuri bersama, karena pada akhirnya pengabdian sekian lama di Kementerian Agama akhirnya dapat disahkan dengan diterimanya SK Penugasan PPPK.

Kakanwil juga berpesan kepada PPPK yang telah menjadi keluarga besar Kementerian Agama ini dapat senantiasa menjaga nama baik Kementerian Agama, bekerja dengan optimal dan mulai berfikir tentang apa yang bisa diberikan bagi Kementerian Agama.

"Dengan telah diterimanya SK Penugasan ini, Bapak dan Ibu telah menjadi bagian dari Keluarga Besar Kementerian Agama, jaga nama baik Kementerian Agama, bekerja dengan semangat, dan mulailah berfikir hal terbaik apa yang bisa diberikan pada Kementerian Agama," pesan Kakanwil.

Tak lupa Kakanwil juga mengucapkan selamat atas SK Penugasan yang diterima. Suasana haru dan bahagia mewarnai penyerahan SK Penugasan PPPK ini, diakhir acara Ka.Kanwil menyempatkan diri untuk berfoto bersama dengan seluruh PPPK.


TERKAIT

Wilayah LAINNYA