Bengkulu (Inmas)- Kamis 08 juni 2017 Siswa Siswi MTs Negeri 1 Rejang Lebong melaksanakan tadarusan rutin dalam rangka mengisi waktu luang setelah ujian semesteran dilaksanakan.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengajarkan kepada siswa/i MTs N 1 Rejang Lebong tentang tata cara membaca Al-Qur’an dengan tajwid yang benar.
Darwin. S.Ag selaku kepala Madrasahengharapkan siswa/i yang berada di MTs Negeri 1 Rejang Lebong mengisi waktu luang dengan kegiatan-kegiatan yang positif dan menambah pahala di bulan suci Ramadhan ini.
Dengan melaksanakan tadarusan rutin maka siswa/i MTs Negeri 1 Rejang Lebong tidak ada yang melakukan hal-hal yang dapat mengurangi pahala di bulan suci ramadhan. (Habibie)
Redaktur: H.Rolly Gunawan