Lebong (Inmas), Inspeksi mendadak (Sidak) hari pertama masuk Sekolah pasca libur panjang dan memasuki Tahun Ajaran 2018/2019 dilakukan Kemenag Lebong Seksi Pendis melalui JFU staf dan JFT Pengawasnya yang terbagi dalam beberapa Madrasah, Senin (16/07).
Salah satunya JFT Pengawas pada tingkat Ibtidaiyah Eti Suryani, S.Ag yang mendapat tugas untuk melaksanakan Sidak pada MAS Pinang Belapis dan MIN 2 Lebong pada hari Senin (16/07).
Dalam kesempatan itu Eti melaksanakan Sidak dimulai dari MIN 2 Lebong yang terletak di ujung Kecamatan Pinang belapis dan hampir berbatasan dengan wilayah Provinsi Jambi. Dalam sidak tersebut beliau menyempatkan memimpin pelaksanaan Upacara Bendera pada Senin pagi (16/07).
Dalam amanah singkatnya pada saat memimpin Upacara di MIN 2 Lebong Eti menyampaikan apresiasi atas kehadiran seluruh Kepala, Guru dan Tenaga Tata Usaha serta untuk seluruh siswa jangan pernah menyerah dengan keadaan yang ada , tetaplah bersemangat jalani aktifitas sekolah dan semoga apa yang dicita-citakan dapat tercapai.
Selanjutnya Sidak dilanjutkan ke MAS Pinang Belapis, disana beliau bertemu dengan Kepala Madrasah dan seluruh tenaga pendidik dan Tata Usaha .
“Saya merasa terharu dengan kedisiplinan yang diterapkan pada 2 madrasah yang saya datangi ini karena meskipun akses jalan di wilayah ini relatif masih sulit dilalui namun semua Kepala, guru dan anak didik benar-benar profesional dan aktif masuk kerja di hari pertama ini,” tutup Eti saat menyampaikan laporan ke Seksi Pendis Kemenag Lebong. (Malvinas RNBS)