Pendidikan Madrasah

Pelaksanaan UN di MAN Curup Tertib dan Lancar

Bengkulu (Informasi dan Humas) 15/4- Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Curup Kabupaten Rejang Lebong Berlansung tertib dan lancar. 

Kepala MAN Curup, Drs. Abdul Munir M.Pd menerangkan bahwa pelaksanaan UN di MAN Curup diikuti oleh 274 orang Siswa dari MAN Curup dan 17 Orang Siswa MAS Arahma. 

Secara rinci siswa MAN Curup terdiri dari kelas XII IPA, IPS, Bahasa dan Agama sementara MA Ar-rahmah kelas IPA . Dari 291 orang siswa tersebut tersebar di 16 ruangan dan masing- masing di awasi oleh dua orang pengawas. 

Pelaksanaan ujian nasional ini dipantau oleh 1 orang tim independen dari Universitas Bengkulu (UNIB) yaitu oleh Bapak Apri Andani, S.P, M.Si dan dibantu tim pengamanan dari Polres Rejang Lebong sebanyak 3 Orang.

Pelaksanaan ujian pertama dimulai dari pukul 07.30 wib sampai dengan 10.00 wib untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia dan dilanjutkan pukul 11.00 wib sampai dengan 12.00 wib untuk mata pelajaran Jurusan IPA mata uji nya adalah Biologi , Geografi untuk IPS, sastra Indonesia untuk program Bahasa dan Ilmu Hadits untuk program Agama. 

Pelaksanaan Ujian Nasional ini dipantau oleh tim inspektorat Jakarta dan yang didampingi oleh Kabit Dikmen Bapak Drs. Ansori dari Dinas DIKNAS kabupaten Rejang Lebong dalam waktu yang bersamaan pelaksanaan UN di MAN Curup dipantau juga oleh tim monitoring Kemenag Kanwil Bengkulu yang diwakili oleh Bapak Drs. Munajam, M.Pd.

Menurut kepala MAN Curup Drs. Abdul Munir M.Pd ”jalannya pelaksanaan Ujian Nasional pada hari pertama Berjalan dengan baik tidak ditemukan kendala dan berjalan dengan lancer. Dlam pelaksanaan UN juga diikuti oleh seluruh siswa yang tidak memiliki hambatan sakit maupun tanpa keterangan.

Penulis : Syaiful Antoni/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA