Pendidikan Madrasah

Pelaksanaan Ujian Praktek 2017 pada MIN 04 Kepahiang

Bengkulu (Informasi dan Humas) 08/04, Siswa kelas VI MIN 04 Kepahiang melaksanakan ujian praktek hari ke empat dengan mapel bahasa indonesia. Ujian ini pelaksanaannya bertujuan untuk menilai hasil belajar siswa-siswi selama 6 tahun dalam metode praktik, Ujian praktek  siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri 04 Kepahiang,  diikuti  38 siswa yang dilaksanakan selama satu minggu dari tanggal 5 april sampai tanggal 12 April 2017.

Pada hari pertama rabu lalu (5/4), diawali dengan ujian praktek mapel Bahasa arab, siswa dituntut untuk mampu berbicara dengan menggunakan bahasa arab yang sudah diberikan materi beberapa waktu sebelumnya, siswa-siswi tampak semangat dalam setiap pelaksanaan ujian praktek ini.

 “Pelaksanaan ujian praktek sudah dimulai sejak rabu lalu, dengan peserta 38 orang, adapun mapel yang diuji praktekkan berjumlah 8 mapel dan semoga pelaksanaan ujian praktek ini berjalan lancar tanpa halangan dengan hasil yang baik,” ungkap kepala MIN 04 Kepahiang, Sudirman, S.Sos.I. (yudi)

Redaktur : H. Rolly G


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA