Bengkulu (Humas) - Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MTs N 1 Bengkulu Utara Tahun Pelajaran 2022/2023 melaksanakan seleksi penerimaan Kamis-Jumat (19-20/05/2022) di ruang belajar MTsN 1 Bengkulu Utara.
Kegiatan seleksi dilaksanakan selama 2 hari dimulai pada hari Kamis, 19 Mei 2022 pukul 08.00 WIB dan akan ditutup pada hari Jum’at, 20 Mei 2022 serta diawali dengan sambutan dan arahan dari Kepala MTsN 1 Bengkulu Utara, Evi Erlina, M.Pd dengan didampingi Ketua Tim Pelaksana Seleksi, Yudianto Agung, S.Pd.
Dalam sambutan dan arahanya, Kepala MTsN 1 Bengkulu Utara Evi Erlina, M.Pd menyampaikan bahwasannya seleksi tahun ini dilaksanakan untuk melihat antusias peserta didik baru dalam mengasah ilmu pengetahuan, serta mengetahui minat bakat sejak dini selain kemampuan baca tulis Al-Quran dan shalat.
“Untuk itu saya berharap kepada anak-anak calon siswa MTsN 1 Bengkulu Utara agar mengikuti seleksi ini dengan sungguh-sunggu dan dapat mengeluarkan semua kemampuan dan bakat yang dimiliki dalam seleksi nantinya, ikuti semua tata tertib yang ada dan laksanakan semua tugas yang diberikan pada saat seleksi” Ucap Evi.
Selanjutnya Evi berpesan kepada seluruh dewan guru dan panitia yang terlibat dalam pelaksanaan seleksi ini, agar melaksanakan seleksi ini secara cermat dan teliti sehingga tidak ada pihak-pihak yang akan dirugikan nantinya.
Sementara itu, Ketua Yudianto Agung S.Pd dalam arahan dan sambutan, menyampaikan bahwa ada beberapa tahapan dalam penerimaan peserta didik baru tahun ini yang diantaranya tes baca Al Qur’an/Iqra, Tes bacaan sholat, tes tertulis dan tes wawancara yang dimana tes akan dilaksanakan dalam 2 hari yaitu tes bacaan Al Qur’an/Iqra dan bacaan sholat Kamis (19/05/2022) dan Tes tertulis, tes wawancara Jum’at (20/05/2022).
Penulis : Ewin Sumarti, SP
Pendidikan
Pendidikan Madrasah
MTsN 1 Bengkulu Utara Seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru
- Jumat, 20 Mei 2022 | 00:00 WIB