Bengkulu (Informasi dan Humas) 23/12-Kepala sekolah MIS GUPPI Nurlela, S. Ag bersama dewan guru dan siswa siswi Mis Guppi 13 Tasik Malaya melaksanakan kegiatan jalan santai dengan rute mengelilingi Desa Tasik Malaya setiap pagi jum’at pada minggu ke 2 yang dimulai pukul 07.30 sampai dengan selesai (13/12).
Nurlela, S.Ag mengatakan kegiatan jalan sehat setiap minggu ke 2 ini alhamdulillah di dukung oleh seluruh dewan guru dan siswa siswi Mis guppi 13 Tasik Malaya.
Dalam pelaksanaan jalan santai ini di ikuti seluruh siswa dan siswi dari kelas 2 sampai kelas 6 serta seluruh dewan guru. Jalan santai ini di komandoi oleh guru yaitu bapak Mustakim S.Pd.I dan Ibu Fitri Yuliana S.Pd.I dengan rute yang telah di tentukan oleh guru komando tersebut.
Dalam kesempatan ini pula kepala Mis Guppi Tasik Malaya yaitu Nurlelawati S.Ag menyampaikan bahwa acara jalan santai ini adalah merupakan acara rutinitas pagi jum’at minggu ke 2, dengan tujuan agar seluruh dewan guru dan siswa-siswi selalu sehat baik jasmani maupun rohani.
Dan manfaatnya jalan sehat ini juga banyak seperti bisa meningkatkan daya tahan tubuh, meningkatkan kemampuan otak, mengurangi stres, membakar lemak, meningkatkan energi tubuh. Kegiatan ini juga diadakan supaya siswai siswi MIS Tasik Malaya benar-benar mengenal lingkungan yang ada di sekitarnya, juga memupuk rasa peduli siswa terhadap lingkungan, dan juga menambah kebersamaan anak dan para dewan guru.(Halim)