Pendidikan Madrasah

MIS Guppi 13 Rejang Lebong , Tuan Rumah Kegiatan KKG dan KKKMI

Rejang Lebong (Inmas) -- MIS Guppi no.13 Tasik Malaya Kabupaten Rejang Lebong menjadi tuan rumah dalam acara Kelompok Kerja Guru (KKG) dan  Kelompok Kerja Kepala Madrasah (KKKMI), Selasa 20 September 2017.

Acara Keelompok kerja Guru dan KKKMI Dilaksanakan disalah satu gedung Mis Guppi No.13 Tasik Malaya Kabupaten Rejang Lebong, di mulai dari jam 09.30 sampai dengan jam 14.00, di hadiri oleh seluruh guru Madrasah Ibtidaiyah Sekabupaten Rejang Lebong beserta Kepala sekolah. Selain itu acara ini juga di hadiri dan dibuka langsung oleh Bapak Kasi Pendidikan Madrasah yaitu Bapak  Drs.Kadar Najmiddin,M.Ag , Ibu Yuni Kurnia sari Operator   Emis Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong, serta Ibu Isro,S.Pd.I.

Acara di buka pada jam 09.30 dilanjutkan dengan penyampaian sambutan dari Bapak Kasi Pendidikan Madrasah, yang menyampaikan beberapa hal diantaranya tentang kegiatan KKG dan KKKMI ini agar selalu dilaksanakan dan menyajikan materi – materi yang sangat membantu bagi guru dan kepala sekolah dalam mengembangkan serta meningkatkan profesionalitas dan kualitas guru MI . Selain itu juga forum ini bisa menjadi forum diskusi bagi seluruh MI untuk menjaga kekompakan .

Setelah sambutan dari  Bapak Kasi pendidikan Madrasah di lanjutkan dengan sambutan dari kepala KKKMI dan KKGMI yaitu Bapak Yuhmir,M.Pd beliau menyampaikan  ucapan terimakasih kepada Mis Guppi 13 Tasik Malaya yang sudah menyediakan tempat dan fasilitas dalam kegiatan ini, sehingga penyampaian materi bisa maksimal dan benar – benar di ikuti oleh seluruh guru, selain itu mengenai pemateri KKKMI dan KKGMI sudah memanggil salah satu guru  di Kabupaten Rejang Lebong yang mempunyai cukup pengalaman tentang materi hari ini yaitu Bapak Marzon Effendi  yang berasal dari SDIT , diharapkan nanti guru bisa mengikuti dengan seksama materi yang disampaikan sehingga tidak memiliki kendala lagi dalam melaksanakan pembelajaran serta penilaian Kurikulum 2013.

Materi dimulai pada jam 10.30 , disampaikan oleh pak marzon yang membahas tentang  “Sistem penilaian Kurikulum 2013”. Penyampaian yang sangat baik oleh pak marzon yaitu mulai dari penilaian harian, dari mana nilai harian dan bagaimana caranya dijelaskan secara runtut hingga penilaian tengah semester dan penilaian semester.

Dengan adanya kegiatan hari ini diharapkan seluruh guru MI sekabupaten Rejang Lebong dapat membuat penilaian Kurikulum 2013 dengan rapi, obyektif dan lengkap, tanpa terkendala dengan belum bisa dan belum mengerti mengenai Kurikulum 13.(Desi.W)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA