Pendidikan Madrasah

MIN 3 Kepahiang Membenahi Lapangan Olahraga

Bengkulu (Informasi & Humas) 15/11 - Jum’at, 01/11-MIN 3 Kepahiang menata ulang lapangan olahraga yang selama ini terlihat belum maksimal.

Renopasi lapangan olahraga ini dimulai dengan pengecetan bata-batas garis lapangan yang selama ini telah memudar akibat musim hujan, sehingga garis batas tidak Nampak jelas lagi, disamping itu juga tiang Net yang juga perlu dibenahi .

Mengingat pentingnya lapangan olahraga ini, maka kepala MIN 3 Kepahiang menginstrusikan kepada karyawannya untuk membenahi lapangan yang selama ini tidak maksimal, disamping itu juga MIN 3 Kepahiang akan siap menerima sekolah-sekolah lain untuk sparing atau tanding persahabatan.

Saya berharap jangan hanya lapangan olahraganya saja yang dibenahi, disamping itu juga kepada keluarga besar MIN 3 Kepahiang sebagai prasarana harus memnfaaatkan fasilitas olahraga yang ada di Madrasah ini dengan baik, menjaga serta memanfaatkannya dengan semaksimal mungkin. Sehingga untuk bidang olahraga di MIN 3 Kepahiang tidak ketertinggalan untuk kedepannya, tutur “ZUHIRIN, S.Pd, MM. selaku Kepala MIN 3 Kepahiang.” (Mahyudin, S.Pd.I)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA