Pendidikan Madrasah

MIN 1 Rejang Lebong Gelar Safari Jumat

Rejang Lebong (Inmas) --- Sebagai upaya edukasi tentang pelaksanaan sholat jumat, MIN 1 RL menggelar safari jumat yang diikuti siswa kelas 4 s/d 6 dan didampingi Kepala Madrasah beserta Guru MIN 1 RL di Masjid Darul Hikmah Kelurahan Dusun Curup, Jumat (29/03).

Kepala MIN 1 RL, Wawan Herianto,S.Pd, MM sebelum pelaksanaan safari jumat menghimbau kepada seluruh siswa untuk dapat mengikuti kegiatan ini dengan tertib dan dapat menjalankannya dengan sungguh-sungguh.

“Kegiarta safari jumat ini hendaknya diikuti dengan tertib dan sungguh-sungguh. Dan apabila nanti khotib telah membcakan khutbahnya maka hendaklah disimak dengan baik” kata Wawan.

Menurutnya saat ini kegiatan safari jumat diadakan setiap jumat terakhir di setiap bulannya, akan tetapi untuk selanjutnya akan rutin dilaksanakan setiap jumat. "Nantinya seluruh siswa laki-laki wajib mengikuti kegiatan ini” tegas Wawan.

Sebelum menuju masjid seluruh siswa yang mengikuti safari jumat berkumpul di madrasah guna diberikan arahan. Seluruh siswa MIN 1 RL mengambil wudhu secara bergantian yang didampingi oleh Randi Sefto Fanedi, S.Pd dan Mustakim, S.Pd.I selaku guru pendamping. Setelah berwudhu siswa MIN 1 RL yang berpakaian serba putih secara rapi berbaris berjalan menuju ke masjid sembari melantunkan Shalawat Nabi.

Melalui kegiatan safari jumat, Kepala MIN 1 RL berharap seluruh siswa dapat mengambil pelajaran tentang pelaksanaan sholat jumat. Tidak hanya itu, untuk kegiatan safari selanjutnya diharapkan siswa MIN 1 RL menjadi petugas dalam hal ini muadzin pada kegiatan sholat jumat. (Randi)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA