Pendidikan Madrasah

MIN 1 MUKOMUKO KREASIKAN SENAM INDAH DENGAN TEMA BHINEKA TUNGGAL IKA

Mukomuko (Inmas), Sabtu 02 Maret 2019 bertempat di Desa Pasar Ipuh MIN 1 Mukomuko mengikuti kegiatan perlombaan senam indah, kegiatan dihadiri langsung oleh Wakil  Bupati Haidir, S.IP yang sekaligus pembuka acara tersebut.

Acara ini merupakan salah satu bagian acara HUT Kabupaten Mukomuko ke 16 yang diselengarakan Kecamatan Ipuh dan pihak Desa Pasar Ipuh.

Dalam kegiatan tersebut MIN 1 Mukomuko mengirim 1 team senam , dibawah asuhan Rahmatul Aini .S.Pd. dan Jumiatul, A.P, dengan mengusung tema bhinneka tunggal ika dalam kemasan senam maumere dengan tujuan menanamkan rasa ke bhinnekaaan pada siswa/i.

Masita selaku kepala madrasah berharap Semoga dengan adanya kegiatan senam ini dapat menjadi ajang uji prestasi dalam bidang olah raga dan seni, sehingga mampu memupuk semangat bagi siswa dalam mengikuti setiap kegiatan yang ada di lingkungan sekolah. Harapnya (Nurman).


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA