Kepahiang (Inmas)– Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri 03 Kepahiang menyampaikan Sebuah birokrasi yang kuat berada pada kedisiplinan pegawainya. Kedisiplinan juga akan memudahkan ke arah Visi, Misi dan Sasaran agar tercapainya target yang lebih optimal dan tepat sasaran.
Hal tersebut diatas dikemukakan langsung oleh Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri 03 Kepahiang saat memberikan arahan selaku pembina apel pagi bersama di halaman MIN 03 Kepahiang. Lebih lanjut Kepala Madrasah menegaskan yang diutamakan adalah kedisiplinan pegawai mengikuti apel pagi secara bersama serta membaca memahami dan menerapkan lima nilai budaya kerja.
Selain itu pembina apel juga mengingatkan kembali tujuan pekerjaan dan memberikan arahan kepada seluruh ASN, GTT dan PTT.
Sebelum mengakhiri pembina apel mengatakan, bahwa apel pagi tak hanya sekedar berkumpul, berbaris rapi, hormat, laporan seperti pada umumnya. Tapi dilaksanakan sebagai media positif untuk membangun madrasah yang hebat dan bermartabat. Ujar Kepala Madrasah Negeri 03 Kepahiang, Zulkifli Z. S.Pd.I
Pendidikan
Pendidikan Madrasah
MIN 03 Kepahiang Ajak Jajaran Bangun Sikap Disiplin
- Selasa, 8 Oktober 2019 | 00:00 WIB