Bengkulu (Informasi dan Humas) 3/1- Keluarga besar (Guru-Guru dan staf-red ) MIN 01 Dusun Curup bersama dengan anak PPL STAIN Curup aktif mengadakan kegiatan arisan sekolah bulanan yang diadakan di kediaman Ibu Hj Suwaibatul Aslamiah sekaligus mengundang penceramah ibu Nurhayati, kegiatan tersebut merupakan wujud terjalinnya silaturahmi antara guru-guru dan staf di MIN 01 Dusun Curup.
Kepala MIN Dusun Curup Mengatakan bahwa betapa pentingnya menyambungkan tali silaturahmi dan memperkuat nilai persaudaraan tersebut. Betapa tidak! Dengan silaturahmi maka akan terjalin rasa kasih sayang dengan sesama manusia, bahkan dengan makhluk Allah lainnya. Bila ini terjadi maka rahmat dan kasih sayang Allah pun akan turun dan menaungi hidup kita.
Selanjutnya dalam sebuah hadis diungkapkan, "Maukah kalian aku tunjukkan amal yang lebih besar pahalanya daripada shalat dan shaum?" tanya Rasul pada para sahabat. "Tentu saja," jawab mereka. Beliau kemudian menjelaskan, "Engkau damaikan yang bertengkar, menyambungkan persaudaraan yang terputus, mempertemukan kembali saudara-saudara yang terpisah, menjembatani berbagai kelompok dalam Islam, dan mengukuhkan tali persaudaraan di antara mereka adalah amal saleh yang besar pahalanya. Barangsiapa yang ingin dipanjangkan umurnya dan diluaskan rezekinya, hendaklah ia menyambungkan tali silaturahmi" (HR Bukhari Muslim).
Penulis : Humas/C
Editor : H.Nopian Gustari