Kota Bengkulu (Humas) --- Kepala Madrasah dan beberapa orang guru MTsN 1 Kota Bengkulu berhasil dan dinyatakan lulus sebagai Fasilitator Provinsi dan Fasilitator Daerah Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) Guru Madrasah tahap II Tahun 2021 yang diadakan oleh Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI.
Pengumuman baru-baru ini melalui Online menyatakan 7 orang peserta yang mewakili MTsN 1 Kota Bengkulu dinyatakan lulus semua yaitu Kamad Eza Avlenda, S.Pd. M.Si dan Nurmawati,M.Pd lulus Seleksi Fasilitator Provinsi sedangkan Halimah,S.Pd, Isna Dewita, M.Pd dan Olita Anggraini, M.TPd, Rita Sari Hasmuniar,M.Pd dan Susila Gusten, M.Pd dinyatakan lulus Seleksi Fasilitator Daerah.
Eza Avlenda S.Pd, M,Si selaku kamad “Alhamdulillah, seluruh peserta seleksi dari MTsN 1 Kota Bengkulu dinyatakan lulus dan kami bersyukur bisa menjadi Fasilitator Provinsi dan Fasilitator Daerah Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) Guru Madrasah ini dan nantinya dapat menambah kemampuan dan pengetahuan serta dapat berbagi dengan guru lainnya” ungkapnya. (IZ)