Bengkulu Selatan (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Bengkulu Selatan (BS) H. Arsan S. Ibrahim, M.HI adakan rapat bersama jajarannya dalam rangka menyambut Siswa PKL dari SMK Negeri 1 BS pada Senin, 7 September 2020.
Disampaikan Ahmad Muzhakir selaku Pembina Siswa PKL berterima kasih kepada Kemenag BS karena telah sedia menerima Siswa PKL SMKN 01, beliau juga menjelaskan data Siswa PKL antara lain:
- Khairul Anwar jurusan Akuntansi, Penempatan Urusan Kepegawaian
- Ade Kurniawan jurusan Multimedia Teknologi Informasi, Penempatan Urusan Umum
Pembina : Ahmad Muzhakir
Koordinator Penempatan : Dawan
Dalam sampaiannya Ka. Kemenag sangat senang dengan adanya Siswa PKL dari SMKN 01 Bengkulu Selatan semoga dengan proses pembelajaran di Kemenag ini dapat memberikan ilmu yang bermanfaat bagi anak-anak Siswa PKL, dan juga agar dapat berkontribusi bersama memberikan manfaat untuk Kemenag BS.
“sangat senang dengan adanya Siswa PKL dari SMKN 01 Bengklu Selatan semoga dengan proses pembelajaran di Kemenag ini dapat memberikan ilmu yang bermanfaat bagi anak-anak Siswa PKL, dan juga agar dapat berkontribusi bersama memberikan manfaat untuk Kemenag BS”, ungkap H. Arsan. (Faisal)