Pendidikan Madrasah

Kemenag Lebong Gelar Rapat K3M

Lebong (Inmas)- Dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan  dan juga memfasilitasi pengembangan profesi Keguruan yang ada pada Madrasah, Kemenag Lebong laksanakan Rapat Kelompok Kerja Kepala Madrasah (K3M) di Aula MAN 2 Lebong, yang dipimpin oleh Kasi Pendis Kemenag Lebong-Harta, M.Pd, didampingi oleh Ketua Pengurus K3M, Emi Siswati, S.Pd pada hari Senin, Pukul 09.00 WIB dan dihadiri oleh Pengurus K3M dan seluruh Kepala Madrasah se Kabupaten Lebong.

    Agenda Kegiatan tersebut mencakup 3 hal terdiri dari perumusan draft AD/ART, rencana kegiatan Workshop bagi Guru dan Kepala Madrasah, serta rencana kegiatan akreditasi untuk MAN 2 Lebong dan MAS Pinang Belapis.

    Dalam Kegiatan ini Kasi Pendis menyampaikan pesan Kepala Kemenag agar kegiatan K3M selalu terjadwal untuk diselenggarakan dan dapat eksis sebagai wadah ilmiah untuk melakukan kegiatan-kegiatan dalam peningkatan profesionalitas dan wadah silatturrahmi kepala madrasah

    “Kami sangat support dan  mengapresiasi positif kegiatan ini, karena sangat berguna bagi peningkatan kompetensi Kepala dan guru pada Madrasah, besar harapan kami rencana kegiatan yang telah dimusyawarahkan dan tersusun dapat direalisasikan tapat waktu dan tepat anggaran”  tegas Harta, M.Pd.

    Kegiatan yang berlangsung satu hari tersebut berlangsung baik sesuai dengan jadwal yang telah disepakati. (Malvinas RNBS)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA