Pendidikan Madrasah

Kasi Penmad Kemenag Kaur Monitoring UN di MTsN 1 Kaur

Kasi Pendidikan Madrasah monitoring UN bersama pihak terkait

Bengkulu (Inmas)-  Di hari pertama pelaksanaan UN, Kasi Pendidikan Madrasah Kemenag Kaur Bujang Ruslan, SPd melakukan monitoring di MTs N 1 Kaur, Selasa, (02/05).

 

    Dalam kesempatan tersebut, Bujang Ruslan, SPd mengatakan bersama tim sengaja monitoring pelaksanaan ujian nasional, dengan tujuan memastikan pelaksanaan UN di MTsN 1 Kaur berjalan dengan lancar dan tertib sesuai dengan Prosedur Operasional Standar (POS) Ujian Nasional (UN) tahun 2017.

    Kepada Humas Kemenag Kaur, Bujang Ruslan menyampaikan bahwa pelaksanaan UN tahun 2017 berjalan dengan lancar dan seluruh siswa mampu  mengerjakan soal-soal dengan baik. Ia juga berharap seluruh siswa peserta Ujian Nasional dapat mengikuti pelaksanaan UN hingga selesai, meskipun nilai Ujian Nasional ini tidak menjadi acuan kelulusan.

    Sementara itu, Kepala MTs N 1 Kaur Syarif Ahmad, SPd melaporkan jumlah peserta Ujian Nasional berjumlah 136 siswa. Sebanyak 113 orang merupakan siswa MTs N 1 Kaur, 16 orang adalah siswa MTs Attaqwa Muara Sahung, dan 7 orang siswa adalah siswa MTs Eka Nurza. (Puji**)

Redaktur: H.Rolly Gunawan

 


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA