Pendidikan Madrasah

Junjung Tinggi Patriotisme Koramil Kepahiang Latih Siswa MAN 2 Kepahiang Upacara

Bengkulu (Informasi dan Humas) 27/9 – Ka. MAN 2 Kepahiang Drs. Mhd. Murni, M.Pd menyambut kehadiran anggota Koramil 409-04 Kepahiang dalam rangka gladi bersih persiapan upacara, yang berlangsung di Lapangan Kompleks MAN 2 Kepahiang, Sabtu 24/9.

Ketua rombongan Koramil Kepahiang Pelda Suhardi menuturkan, bahwa kehadiran mereka bertujuan untuk kegiatan gelada bersih upacara bendera Senin 26/9 mendatang sekaligus member bimbingan tata cara upacara yang berlaku sesuai standar yang ditetapkan. “Kegiatan pendidikan dan latihan sekaligus pengarahan sudah merupakan salah satu program dari Koramil,” ungkap Suhar.

“Anggota koramil yang turut serta dalam kegiatan gladi bersih adalah Supran, Lubis, Sutan, Sarkoni, Bahtial, Sutono, dan M. Tarmizi. Kegiatan yang laksanakan adalah cara PBB, ajudan, dan sistematika pelaksanaan upacara,” tambah Suhar.

Melalui geladi bersih yang telah dilatih oleh anggota koramil Murni berharap semoga pelaksanaan upacara para siswa MAN 2 Kepahiang dapat menjadi petugas  yang baik, sehingga menumbuhkan jiwa patriotisme kalangan siswa melalui upacara bendera mingguan. (Ernaningsih)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA