Bengkulu (Informasi dan Humas) 29/1- Kepada anak, beri dukungan dan motivasi untuk maju . hal ini dikatakan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebong Drs. H. Tasri MA dihadapan Kepala Sekolah, dewan guru, wali murid dan serta siswa-siswi MAN 02 lebong saat memberikan sambutan acara perpisahan siswa-siswi kelas XII MAN 02 Lebong pada hari Kamis (28/04)
Dalam acara yang di gelar di lapangan sekolah MAN 02 Lebong ini kepala Kemenag lebong menyampaikan beberapa pesan yang pertama untuk murid yang akan meninggalakan MAN lebong ini supaya bisa melanjutkan pendididkan kepada jenjang saelanjutnya untuk kuliah keperguruan tinggi.
“Jangan karena masalah ekonomi yang dijadikan alasan kalian tidak melanjutkan ke bangku kuliah, banyak cara dan usaha kalian yang bisa di tempuh untuk melanjutkan sekolah. Tengoklah orang-oarang yang sukses sekarang ini, banyak diantara mereka yang menjadi sarjana ,doctor, insinyur,bahkan menteri berasal dari keluaraga yang tidak mampu, mereka bisa sukses dengan modal keinginan yang kuat, dengan keuletan, dengan kesabaran untuk melanjutkan sekolah”jelas H. Tasri
Yang kedua pesan kepala kantor kemenag lebong kepada orang tua, wali murid MAN 02 Lebong untuk bisa memberikan dorongan serta motipasi kepada anak-anaknya untuk supaya maju, merupakan kewajiban orang tua menyekolahkan anak sampai dengan selesai. Selaku orang tua tentunya akan merasa bangga apabila melihat anak-anaknya sukses. Kesuksesan anak-anak ibu-bapa tergantung kepada ibu bapa juga.
Yang ketiga pesan kepada karyawan karyawati MAN 02 Lebong untuk dapat meningkatkan kinerja dalam upaya mencerdasakan kehiudupan bangsa. Serta menjadikan sekolah ini sekoah yang berkualitas. Sehingga menumbuhkan kepercayaan masyarakat untuk menyekolahkan anaknya di MAN Lebong ini.
“Seperti halnya tanaman bibit yang unggul ditanam di tanah yang subur akan menghasilkan buah yang melimpah, anak yang baik di sekolahkan di sekolah yang baik maka akan menghasilkan anak yang berkualitas. seperti halnnya sekolah ini kita jadikan sekolah pilihan bagi masyarakat, yang artinya masyarakat menyekolahkan ke MAN ini merupakan tujuan utama” jelas Ka kemenag lebong.
Penulis : Bibin **
Redaktur: H.Nopian Gustari