Pendidikan Madrasah

GTT MIN 1 RL Jalin Kerja Sama dengan BSM

Rejang Lebong (Inmas) --- Dalam rangka pembukaan rekening bank untuk mempermudah pencairan gaji honor, Guru Tidak Tetap (GTT) Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Rejang Lebong (RL) menjalin kerja sama dengan pihak Bank Syariah Mandiri (BSM).

Seluruh GTT yang tergabung dibawah naungan MIN 1 RL mengisi formulir pendaftaran untuk pembukaan rekening bank dalam rangka mempermudah nanti ketika pencairan gaji honor di ruang kantor MIN 1 RL, Rabu (21/02).
Pada kesempatan tersebut bendahara MIN 1 RL, Ria Sandi, S.Pd.I mengatakan, “Selama ini gaji honor GTT dibayarkan secara langsung karena sebelumnya gaji GTT dikelola di madrasah akan tetapi sekarang anggaran DIPA telah dikembalikan dan dikelola pihak kemenag dan gaji honor GTT dibayarkan langsung dari Kemenag RL”.

Ditemui pada kesempatan tersebut dari pihak BSM, Adithia Utomo mengatakan, “Pembukaan rekening bank kan mempermudah nantinya ketika pentransperan honor dan gaji tersebut dapat diambil melalui ATM yang disediakan pihak BSM”.

Nia Sari, S.Pd.I salah seorang GTT MIN 1 RL yang juga membuka rekening bank BSM mengatakan, “Adapun rekening BSM yang dibuka yaitu tabungan simpatik dengan setoran saldo awal sebesar Rp. 50.000,- dan mendapatkan fasilitas kartu ATM”.

Dengan dilaksanakan kerja sama dengan pihak BSM dalam rangka pembukaan rekening bank diharapkan akan mempermudah GTT MIN 1 RL dalam mencairkan gaji honor dikarenakan sekarang penerrimaan gaji honorer tidak diambil di bendahara melainkan langsung dari Kemenag yang akan ditransper melalui bank. (Randi)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA