Bengkulu Tengah (Humas) - Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) di beberapa MI tengah berlangsung. Begitupun di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 3 Bengkulu Tengah. Kegiatan tersebut dilaksanakan di MIS Panca Mukti kecamatan pondok kelapa Bengkulu Tengah, dari tanggal 30 Oktober 2023 sampai dengan 31 oktober 2023.
Pelaksanaan ANBK tersebut diikuti 18 orang peserta didik kelas V dengan menggunakan sistem daring. Untuk Pelaksanaan ANBK dilaksanakan sebanyak 2 sesi, dengan perincian sesi 1 (07.30-09.40), sesi 2 (10.40-12.50). Walaupun disetiap sesinya beberapa siswa kembali login ulang, seluruhnya dapat menyelesaikan soal sampai akhir.
ANBK dilaksanakan dengan instrumen, yaitu Asesmen Kompetesi Minimum (AKM), Survei Karakter dan Survei Lingkungan Belajar. AKM digunakan untuk mengukur literasi membaca dan literasi matematika. Sementara survei karakter digunakan untuk mengukur sikap, nilai, keyakinan dan kebiasaan mencerminkan karakter siswa. Survey lingkungan belajar untuk mengukur kualitas berbagai aspek input dan proses belajar-mengajar di kelas maupun di tingkat satuan pendidikan.
Kepala MIN 3 Bengkulu Tengah, KADI SUSANTO, M.Pd bersyukur karena semua berjalan dengan lancar dan sukses sesuai harapan. “Alhamdulillah, pelaksanaan ANBK 2023 MIN 3 Bengkulu Tengah sukses dan berjalan lancar. Terima kasih atas kerja sama yang baik dari tim ANBK 2023 MIN 3 Bengkulu Tengah dan terima kasih kepada seluruh siswa/siswi karna sudah berusaha semaksimal mungkin,” ucapnya.
Ditambahkannya, secara garis besar, ANBK merupakan sebuah evaluasi untuk memantau perkembangan mutu pendidikan dari satuan pendidikan tingkat dasar hingga atas.