Seluma (Humas) - Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma memberikan total Puluhan Juta bantuan pada Safari Ramadhan Tahun 2023. Momentun Safari Ramadhan ini merupakan agenda rutin Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu dan Pemda Provinsi Bengkulu. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Guburner Bengkulu beserta jajaran, Ka.Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu beserta tim, Ka.Kan Kemenag Kabupaten Seluma, Kasubbag TU Kemeang Seluma, Kasi Bimas Kemenag Seluma, dan Tamu undangan lainnya. Pelaksanaan Safari ini dilaksanakan di Masjid Dahrul Ihsan di Kelurahan Dermayu Kecamatan Air Periukan, pada Senin (27/3).
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma, H. Heriansyah, S.Ag, M.H menyampaikan bahwa bantuan tersebut diberikan kepada beberapa Ormas, Majelis Taklim, dan FKUB yang ada di Kabupaten Seluma. Dengan rincian Rp. 40.000.000 diberikan kepada FKUB Kabupaten Seluma, Total Rp.10.000.000,- diberikan kepada 2 Majelis Taklim, yaitu Majelis Taklim Radhatul Muhajirin Rimbo Kedui Kecamatan Seluma Selatan dan Majelis Taklim An-Nur Desa Sukamaju Kecamatan Air Periukan. Total Rp.8.000.000,- diberikan kepada Ormas Muhammadiyah Kabupaten Seluma dan Ormas NU Kabupaten Seluma.
“Saya berharap dengan adanya bantuan ini akan mampu dimanfaatkan dengan baik oleh Si Penerima bantuan. Bertepatan dengan momen ini, seperti tahun-tahun sebelumnya kita laksanakan kegiatan safari Ramadhan dan Pemberian Bantuan kepada Ormas, Majelis Taklim, dan masjid-masjid. Semoga kita selalu diberikan kemudahan untuk selalu berkembang dan menjadi lebih baik. “ Tutup Heriansyah. (Eka)