Penerangan Agama Islam Zakat dan Wakaf

Pejabat Kemenag Seluma Tinjau Lokasi Peresmian Kampung Zakat

Seluma (Inmas) – Dalam rangka persiapan akhir penyambutan Direktur Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama RI Prof. DR. Muhammadiah Amin, MA dan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Drs. H. Bustasar, MS.M.Pd dalam peresmian Kampung Zakat di Kabupaten Seluma, seiring dengan hal tersebut diatas maka semua Pejabat Jajaran Kementerian Agama Kabupaten Seluma melakukan peninjauan lokasi serta pematangan tempat kegiatan yang akan diselenggarakan pada hari Selasa (28/08).
    
Disampaikan oleh Kepala Subbag TU Yulian Ansori, SE usai melakukan peninjauan Insya Alllah persiapan hampir 95%, acara dipusatkan di Kelurahan Sidomulyo Kecamatan Seluma Selatan yang terpusat di Kantor Lurah. Ujarnya.
    
Lanjut Kasubbag Pihak Kelurahan tersebut sangat mendukung kegiatan ini untuk masyarakat sekitar dan disambut baik serta antusias masyarakat untuk menjadikan kampong mereka sebagai kampong Zakat. Paparnya.
    
Terkait dengan peninjauan lokasi tersebut Kasubbag TU menghimbau kepada semua Jajaran ASN Kementerian Agama Kabupaten Seluma untuk hadir dalam peresmian kampung zakat. Himbaunya.
    
Terakhir Kasubbag TU mengharapkan kesuksesan acara itu nantinya serta semua masyarakat kabupaten seluma dapat mengenal Kampung Zakat serta dapat memberikan sebagian harta mereka untuk yang membutuhkan. (HBN)


    


TERKAIT

Islam LAINNYA