Haji dan Umroh

KUA Curup Selatan Tutup Manasik Haji Kecamatan

Bengkulu (Informasi dan Humas) 19/8- Kantor Urusan Agama Curup Selatan telah mengadakan kegiatan pembinaan manasik haji 7 kali terhitung mulai tanggal 11 Agustus s/d 18 Agustus 2014. Pada hari Senin tanggal 18 Agustus 2014 mengadakan penutupan dengan pemateri terakhir disampaikan oleh bapak H. Usep Syaifudin, S. Ag. M. Pd kepala MTS Baitul Makmur. 

Narasumber selama 7 hari tersebut adalah mereka yang sudah profesional dan ahli di bidang perhajian yaitu, Drs. H. Ch. Naseh M. Ed, Drs. Damanhuri Anwar, H. Ma’ruf Yusuf A. Md, H. Suryono, S. Ag. M. Pd, Drs. H. Suvlenin Yusuf dan Drs. H. Bahtiar Iman.

Dalam upaya efektivitas penyerapan materi manasik haji masih berpedoman kepada petunjuk teknis yang disampaikan oleh Kepala Kantor Kemenag Kab. Rejang Lebong melalui Kasi Haji H. Yamin, SH. Berbekal dari sana kegiatan pembelajaran secara sistematik dapat terealisasi dengan baik, hari ini teori, besok praktek dan kegiatan ini dilaksanakan agar mudah dipahami jamaah ungkap panitia pelaksana Yusman Haris S. Sos, MM.

Sementara itu, pada sisi yang lain sebelum acara penutupan Kepala KUA Curup Selatan H. Suryono, S. Ag. M. Pd melakukan tanya jawab dan evaluasi terhadap kegiatan pembinaan bagi calon Jamaah Haji terhadap sejauh mana serapan materi bagi jamaah haji dan sejauh mana kesiapan mentalitas calon jamaah haji KUA curup selatan, KUA Kec. Curup, KUA Kec. Curup Utara, KUA Kec. Bermani Ulu dan KUA Kec. Bermani ulu raya. 

“Alhamdulillah para calon Jamaah Haji senang dengan adanya pembinaan Jamaah haji pada KUA Kec. Kelihatannya lebih efektif disamping orangnya tidak banyak , pemateri dan narasumber lebih dekat dan aktif," ungkap salah seorang calon Jamaah Haji Maulana, SH.

Akhirnya lebih kurang jam menjelang shalat Dzuhur Kepala Kantor Urusan Agama Kec. Curup Selatan H. Suryono, S. Ag. M. Pd menyampaikan terima kasih dan harapan kepada calon Jamaah Haji kecamatan sebanyak 73 orang, semoga dapat menjadi Haji yang Mabrur. Dan menutup acara kegiatan pembinaan dengan mengucapkan Alhamdulillahirobbil alamin.

Penulis : H.Suryono, S.Ag,M.Pd/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Islam LAINNYA