Haji dan Umroh

KUA Curup Selatan Adakan Manasik Haji Kecamatan

Bengkulu (Informasi dan Humas) 25/8- Panitia pelaksana manasik haji Kecamatan Curup Selatan, Utara dan Curup telah melaksanakan kegiatan bimbingan manasik haji Kecamatan dilaksanakan di Masjid Darussalam Kel. Air Rambai Curup. Peserta bimbingan manasik haji berjumlah 58 orang, ua bKetdengan rincian dari kecamatan Curup Selatan 20 orang, Curup 58 orang dan Utara 10 orang. Pelaksanaan kegiatan nmanasik haji ini dilaksanakan tanggal 18 sd 21 Agustus 2015 . Bimbingan manasik haji dilaksanakan empat kali pertemuan, dilaksanakan sebagaimana petunjuk Kepala Bidang Penyelenggaraan haji dan umrah tertera dalam surat Nomor : Kw.07.4/2/Hj.01/ 2403/2015 tentang perubahan alokasi bimbingan manasik haji 1436/2015 M.

Menurut Ketua pelaksana kegiatan H.Suryono,S.Ag.M.Pd bahwa jadwal yang telah ditetapkan oleh oleh kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu adalah Prpses perjalanan Ibadah haji dan kegiatan selama di Arab Saudi dan bimbingan pelaksanaan Ibadah haji/Umrah dengan narasumber Drs.H.HM.CH.Naseh, M.Ed. Bimbingan pelaksanaan ibadah umrah dan pelaksanaan ibadah haji/manasik haji dengan narasumber Drs.H.Suvlenin Yusuf. Bimbingan pelaksanaan ibadah haji/manasik haji dan ibadah selama di pesawat dengan narasumber Drs.H.Damanhuri Ketua MUI Rejang Lebong dan Hak dan keajiban jamaah haji dengan narasumber Drs.H.Bahtiar Iman dan Akhlak Jamaah haji dan budaya arab Saudi dengan Narasumber H.Suryono,S.Ag.M.Pd, ungkapnya .

Dalam materinya Drs.H.Damanhuri menyampaikan praktik mansik haji diantaranya praktik memakai pakaian ihram . Menurutnya jamaah haji wajib bisa memakai pakaian ihram karena niat ihram wajib diiringi memakai pakaian ihram, untuk itu silahkan coba berpakaian ihram . Sementara itu pada hari kedua pemateri Suvlenin Yusuf juga menyampaikan praktik tawaf dan sa’I kepada seluruh jamaah haji 2015. Begitu pula pada hari ketiga pemateri Drs. H.M.CH.Naseh,M.Ed menyampaikan seputar persiapan jamaah haji dan kegiatan di Arab Saudi.

Di hari terahir dengan materi hak dan kewajiban jamaah haji dan budaya arab Saudi dengan Narasumber Drs.H.Bahtiar Iman dan H.Suryono,S.Ag.M.Pd, jamaah cukup semangat mengikuti pelatihan dan bimbingan semoga jamaah di berikan kemampuan, kesehatan dan keselamatan sehingga rangkaian kegiatan haji dapat dilaksanakan dengan maksimal dan mencapai haji yang mabrur. Ungkap Ketua panitia pelaksana H.Suryono,S.Ag.M.Pd . 

Penulis : Humas KUA **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Islam LAINNYA