Bengkulu Tengah (Inmas)- Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah. Perayaan Musabaqah Tilawatil Qur’an tingkat Nasional pada tahun 2018, ini dilaksanakan di Provinsi Sumatra Utara tepatnya di Kota Medan. Acar besar tersebut dibuka pada tanggal 07 September 2018 atau Minggu malam Senin lebih kurang pukul 20.00 Wib, bertempat di Gedung Serbaguna Pemerintah Provinsi Sumatra Utara, itu dikatakan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah, H. Sipuan, S. Ag, MM, ketika di hubungi Via Telpon Minggu malam 07/10 lebih kurang pukul 21.30 Wib.
Acara tersebut di buka langsung oleh Bapak Presiden RI, yang juga dihadiri para tamu dari Provinsi lainya Se-Indonesia. “Pada malam ini kita hadir dalam acara pembukaan, acaranya sangat hikmat, ujar Kepala Kemenag Sipuan, yang didampingi oleh Kasubbag Tata Usaha Rijal, dan Kasi Bimas Islam Sumaryatim.
Selain menghadiri undangan acara tersebut, kita juga mempunyai tugas sebagai Tim opesial dan pendampingan dari peserta Provinsi Bengkulu. Ada salah satu peserta yang ikut dalam MTQ Nasional di Medan ini, yang merupakan wakil dari Kabupaten Bengkulu Tengah dan juga merupakan salah satu Penyluh Agama Islam PAI Non PNS kita yang bernama Raibi’ah, tambah Sipuan.
Harapan kita bersama semoga acara MTQ di Medan Tahun ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses hingga penutupan nanti. Dan juga harapan kita bersama semoga dari seluruh cabang yang dilombakan ada perwakilan dari Provinsi Bengkulu yang meraih juara. Tutup Sipuan. (Guntur)
Islam
Penerangan Agama Islam Zakat dan Wakaf
Kemenag Benteng Hadiri Undangan MTQ Nasional Medan
- Selasa, 9 Oktober 2018 | 00:00 WIB