Haji dan Umroh

Kembali Sidak Revitalisasi gedung Asrama Haji, Kakanwil Kemenag Intruksikan Rekanan Optimalkan Progres Rencana Kerja

Bengkulu (Humas) ---Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Drs. H. Zahdi Taher., M.Hi terus mengawal revitalisasi Gedung Asrama Haji Bengkulu, dengan kembali melaksanakan Inspeksi Mendadak (Sidak) meninjau secara langsung progress pekerjaan revitalisasi yang rencananya dibangun 5 lantai itu. Selasa, (10/11).   

Selain melihat langsung proses pekerjaan, Zahdi juga mendengar laporan langsung dari PT Bahana Krida Nusantara selaku rekanan terhadap capaian hasil kerja. Mengingat, tahun 2020 hanya menyisahkan waktu sekitar 1,5 bulan lagi. Sementara sebelumnya, target dengan jangka waktu 83 hari atau hingga 31 Desember 2020 mendatang, progress pembangunan sudah mencapai 50 persen.

‘’Karenanya, saya akan terus memantau progress dan capaian kinerja rekanan. Mudah-mudahan, progress yang ditargetkan sesuai dengan harapan,’’ kata Zahdi.

Menurut Zahdi, menskipun revitalisasi ini akan dilanjutkan pada tahun 2021 mendatang. Namun dia mengintruksikan kepada rekanan agar agar dapat mengoptimalkan segala aspek untuk pembangunan sesuai dengan progres rencana kerja disisa waktu yang telah ditentukan tersebut.

‘’Berdasarkan surat Kementerian Keuangan Nomor 178 tahun 2020, memberikan peluang bahwa bisa diberikan luncuran pada tahun 2021. Namun saya tetap mengharapkan mengoptimalkan segala aspek dan kepada rekanan agar dapat berkerja secara maksimal,’’ demikian Zahdi.

Sekedar diketahui, pengembangan asrama haji ini sendiri, menghabiskan anggaran dana sekitar 40 miliar yang berasal dari surat berharga syariah negara (SBSN) Kemenag RI. Rencananya akan dibangun 5 lantai dengan kapasitas 137 kamar. Rinciannya, di lantai 1 dilengkap dengan 4 unit kamar VIP, dan 2 unit kamar VVIP,23 Kamar tidur standar, 1 unit ruang aula, 1 ruang makan. Selanjutnya di lantai 2, akan dilengkapi dengan kapasitas 49 kamar, kemudian di lantai 3 juga dilengkapi fasilitas 49 kamar tidur standar, serta di lantai 4 dibangun dengan kapasitas 10 kamar tidur standar.(Tatang)

 


TERKAIT

Islam LAINNYA