Haji dan Umroh

Ka. Kemenag Kaur Ajak ASN Doakan Jamaah Haji

Bengkulu (Inmas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur H. Sipuan, SAg, MM mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Kemenag Kaur untuk mendoakan para jamaah haji asal Kabupaten Kaur yang sedang melaksanakan ibadah di tanah suci.

Hal itu sebagaimana ia sampaikan ketika memimpin apel pagi dihalaman Kantor Kemenag Kaur, Selasa (29/08). “Mari kita sama-sama mendoakan agar jamaah haji khususnya Kabupaten Kaur, agar dapat menjalankan rangkaian ibadah haji dengan baik, diberikan kekuatan dan kesehatan sehingga menjadi haji yang mabrur dan mabrurah” kata H. Sipuan.

Ditambahkannya, ibadah haji merupakan ibadah yang membutuhkan kemampuan fisik yang prima. Mengingat saat ini kondisi di Tanah suci cukup panas. Mekipun begitu, Kepala Kemenag Kaur H. Sipuan berharap para jamaah haji mampu menjalani semua rangkaian ibadah haji dengan baik. (pujiono**)


TERKAIT

Islam LAINNYA