Kaur (Inmas) – Bupati Kaur Gusril Pausi, S.Sos menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya jamaah haji Kabupaten Kaur atas nama H. Muslim bin Besi (61). Hal itu disampaikannya ketika menyambut kepulangan jamaah haji Kabupaten Kaur di Masjid Agung Alkahfi, Rabu (13/9).
“Untuk pak Muslim, jamaah yang meninggal dunia, ini adalah duka bagi kita semua. Mari kita doakan semoga amal ibadah beliau di terima disisinya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan”ungkapnya.
Bupati juga menghimbau kepada jamaah haji agar selalu mempererat tali silaturahmi dalam meningkatkan ukhuwah islamiah. Disamping ia berharap kemabruran ibadah haji yang diperoleh dapat di manifestasikan dalam kehidupan sehari-hari.
“Kita berharap keberadaan jamaah haji ini dapat memberikan pengaruh positif serta dapat menjadi tauladan ditengah masyarakat” harapnya.
Sementara itu Kepala Kemenag Kaur H. Sipuan, SAg, MM mengatakan, dari 108 jamaah haji asal Kabupaten Kaur yang berangkat ketanah suci, berkurang 1 jamaah karena meninggal di Minna usai melaksanakan wukuf. Dengan begitu jumlah jamaah haji Kabupaten Kaur yang pulang saat ini 107 jamaah. Dari 107 jamaah tersebut, sebanyak 20 jamaah di jemput keluarga di Kota Bengkulu sedangkan 86 jamaah langsung ke Kabupaten Kaur dengan menggunakan tiga bus.
Sementara satu jamaah haji atas nama Hj. Aminah asal Padang Guci saat ini masih dirawat ddi RS. Kota Bengkulu karena sakit. “jamaah tersebut sakit karena kelelahan saat perjalanan pulang” pungkas Sipuan. (Puji**)