Penyerahan SPMT PPPK, Kakan Kemenag Kota Bengkulu Ingatkan 2 Pesan Penting

Orientasi PPPK Tahun 2024

Kota Bengkulu (Humas) - Sebanyak 30 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu menerima Surat Perintah Melaksanakan Tugas (SPMT) bertempat di Aula Kantor Kemenag Kota Bengkulu pada Kamis pagi 13 September 2023.

SPMT tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, Dr. H. Sipuan, S.Ag,MM. didampingi oleh Kasubbag TU, DR. Fahrurrazi, S.Pd,M.Si.

Dalam arahannya, Dr. H. Sipuan, S.Ag,MM. mengingatkan beberapa poin penting kepada seluruh PPPK.

"Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebagai seorang ASN. Yang pertama laksanakan tugas dengan baik sesuai dengan Tupoksi yang diemban," jelas Sipuan.

Beliau juga berpesan kepada seluruh PPPK untuk senantiasa menjaga marwah dan martabat Kementerian Agama dimanapun berada. (Popi)


TERKAIT

Daerah LAINNYA