Untuk Kesejahteraan Anggota, Kopwan Al-Ikhlas Kemenag Rejang Lebong Adakan Pembinaan dan Pelatihan

Kegiatan Pembinaan dan Pelatihan Berlangsung

REJANG LEBONG (HUMAS) --- Untuk Kesejahteraan Anggota, Kopwan Al-Ikhlas Kemenag Rejang Lebong menggelar Pembinaan dan Pelatihan. Kegiatan dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong H.Lukman,S.Ag.,M.H beserta Ketua DWP Kemenag Rejang Lebong Ny. Oma Afrida Lukman.

Kegiatan berlangsung di Wisata Pesona 88 Curup, mengusung tema “memperkokoh kebersamaan dan integritas guna meningkatkan produktifitas untuk kesejahteraan anggota”.

 “Melalui pembinaan dan pelatihan ini, pengurus dan anggota koperasi Al-Ikhlas bisa mendapatkan ilmu baru yang berkaitan dengan koperasi ini” Ungkap H. Lukman pada Kamis (12/10/2023). Selain itu, Kakan Kemenag juga mengungkapkan harapannya kedepan agar koperasi Al-Ikhlas semakin kompak, punya kemauan, keinginan dan visi-misi yang sama demi kemajuan koperasi.

Pembinaan ini juga merupakan bentuk dorongan, semangat dan pengetahuan tentang manajemen koperasi yang baik, agar koperasi Al-Ikhlas menjadi koperasi yang kuat, sehat, mandiri dan tangguh sehingga mampu memberdayakan para anggotanya.

Disisi lain, ketua  koperasi Al-Ikhlas, Halipatul Jannah,S.Pd.I.,MM menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pengurus dan anggota yang telah hadir, terkhusus kepada Kakan Kemenag dan Ketua DWP Kemenag Rejang Lebong. Pembinaan dan pelatihan pengurus dan anggota koperasi ini dipandu oleh dua pemateri yaitu Ibu Lusfita Marta Dina, SH dan Bapak Sahrullah,SE.


TERKAIT

Berita LAINNYA