Siswa-Siswi MIN 3 Bengkulu Tengah Belajar Mengenal Tumbuhan Di Luar Kelas.

Siswa-siswi MIN 3 Bengkulu Tengah melakukan kegiatan belajar di luar kelas untuk mengamati bagian-bagian tumbuhan. ( 23/07/2024 ) 

Bengkulu Tengah ( Humas ) - Siswa-siswi MIN 3 Bengkulu Tengah melakukan kegiatan belajar di luar kelas untuk mengamati bagian-bagian tumbuhan. Kegiatan ini dipandu oleh Ibu Guru Desi Notalia, S.Pd, yang memiliki pengalaman luas dalam pendidikan sains. Dengan suasana yang santai namun penuh semangat, para siswa terlihat sangat antusias mempelajari berbagai bagian tumbuhan secara langsung di halaman sekolah.( 23/07/2024 ) 

Ibu Guru Desi Notalia menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengalaman belajar yang berbeda bagi siswa. "Belajar di luar kelas memberi pengalaman langsung bagi siswa untuk memahami bagian-bagian tumbuhan secara lebih mendalam," ujar Ibu Desi. Dalam kegiatan ini, siswa diajarkan untuk mengidentifikasi berbagai bagian tumbuhan seperti akar, batang, daun, bunga, dan buah. Mereka juga diajarkan tentang fungsi masing-masing bagian tersebut dalam kehidupan tumbuhan.

Kegiatan belajar di luar kelas ini mendapat respon positif dari para siswa dan orang tua. Banyak siswa yang mengaku lebih mudah memahami materi pelajaran saat mereka dapat melihat dan menyentuh langsung objek yang dipelajari. Orang tua pun mendukung penuh kegiatan ini karena percaya bahwa pengalaman langsung seperti ini dapat meningkatkan minat dan pemahaman anak-anak terhadap ilmu pengetahuan. Dengan adanya kegiatan seperti ini, MIN 3 Bengkulu Tengah terus berupaya menciptakan metode pembelajaran yang inovatif dan menyenangkan bagi siswa.(Kadi)


TERKAIT

Berita LAINNYA