Sholat Dhuha Semakin Diminati, Penyuluh Agama BINDURIANG Sasar SMAN 07 RL

Sholat Dhuha di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 07 Rejang Lebong/Binduriang.

BINDURIANG - Sholat sunnah dhuha di Kecamatan Binduriang semakin diminati khususnya dilingkungan Sekolah yang dalam hal ini Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 07 Rejang Lebong/Binduriang.

Hal ini sebagaimana disampaikan Yuvina,S.Pd salah satu Non Aparatur Sipil Negara Penyuluh Agama Islam (Non ASN PAI) unit kerja Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Binduriang pada kontributor penulis berita Aditya,S.Kom.I malam ini, Jum'at malam Sabtu (5/4/2024).

"Ya  Alhamdulillah tadi pagi di SMA Negeri 07 Rejang Lebong/Binduriang, Kepala SMA nya meminta saya untuk memandu jalannya pelaksanaan sholat duhah disini. Alhamdulillah semangat sejumlah Siswa dan Dewan Guru di SMA Negeri 07 Rejang Lebong/Binduriang mudah-mudahan semakin bergemah dan semakin diminati," ungkap Yuvina dengan penuh optimis dan semangatnya.

Dhuha merupakan salah satu sholat sunnah yang dilakukan pada waktu antara terbitnya matahari hingga tergelincirnya matahari di waktu dhuha. Kehadiran sholat ini di sekolah menjadi sarana untuk mempererat keimanan dan meningkatkan kualitas spiritualitas di kalangan siswa dan guru.

Pengakuan dari Yuvina menunjukkan upaya nyata sekolah dalam memperhatikan aspek keagamaan di antara aktivitas pendidikan sehari-hari. Semoga semangat untuk menjalankan ibadah semakin membara dan membawa berkah bagi seluruh warga sekolah di Binduriang.(aditya)


TERKAIT

Berita LAINNYA