REJANG LEBONG (HUMAS) --- Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kementerian Agama hari ini Rabu (13/09/23) telah mengikuti Orientasi PPPK secara serentak Se-Indonesia yang diikuti oleh 29.012 Orang PPPK secara daring dan luring,pada pukul 10:00 WIB.
Seremonial pembukaan orientasi ini dipusatkan di Balai Diklat Keagamaan Surabaya. Seluruh PPPK yang mengikuti kegiatan secara daring melalui zoom meeting dipusatkan di titik lokasi yang telah ditentukan.
Acara ini dibuka langsung oleh Menteri Agama K.H.Yaqut Cholil Qoumas.
“ perjuangan panjang bapak/ibu semua yang sudah lama mengabdi di Kementerian Agama dijawab oleh Pak Presiden kita, terbukti dengan adanya tambahan dari hasil optimalisasi yaitu sebanyak 10.300 orang PPPK ” Ungkap Pak Menteri.
Disisi yang sama, Kepala Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, Amin Suyitno juga mengungkapkan bahwa rasa syukur juga harus ditunjukkan melalui komitmen kebangsaan dan kawal moderasi beragama
“Rasa syukur dan terima kasih atas semua perjuangan, diatas semua itu, syukurnya harus ditunjukkan dengan komitmen kebangsaan, komitmen loyalitas dan komitmen mengawal moderasi beragama yang menjadi mainstreamnya Kementerian Agama” Ungkap Amin Suyitno pula.
Kementerian Agama Kab.Rejang Lebong sendiri terdiri dari 75 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang hari ini mengikuti orientasi PPPK di aula Kemenag Rejang Lebong melalui zoometing.
Ditemui disela kegiatan, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab.Rejang Lebong, H.Lukman,S.Ag.,M.H yang tampak selalu mendampingi selama acara berlangsung, berharap agar melalui Orientasi ini seluruh PPPK Kemenag Rejang Lebong bisa beradaptasi dengan baik
“Orientasi PPPK ini sangat penting karena dapat membantu peserta beradaptasi dengan lingkungan kerja baru secara cepat dan efektif, meningkatkan motivasi,loyalitas , komitmen. Menyamakan persepsi,harapan dan standar kinerja antara PPPK dan instansi pemerintah” Demikian Kakan Kemenag.