Persiapan STS , Panitia Sumatif Tengah Semester MTsN 2 Rejang Lebong Siapkan Soal Assesmen

REJANG LEBONG (HUMAS)--- Panitia Sumatif Tengah Semester (STS) Gasal Tahun Pelajaran 2024/2025 MTs Negeri 2 Rejng Lebiong, nampak sibuk menyusun persiapan soal-soal yang akan diujikan secara online kepada seluruh siswa Madrasah, bertempat diruang Tata Usaha Madrasah hari ini Selasa (17/9/2024).

Wahyuni Permatasari salah seorang Staf TU Madrasah disela-sela kesibukannya menyusun file soal-soal  berdasarkan Mata Pelajaran (Mapel) dan kelas siswa, menjelaskan kepada Admin Madrasah, "Dimana pelaksanaan STS ini akan dimulai dari tanggal 23 September 2024, dan akan diikuti oleh seluruh siswa/siswi Madrasah kelas VII, VIII dan IX," Jelas Wahyuni.

Wahyuni juga menambahkan, "Dimana untuk pembuatan soal-soal Ujian Sumatif Tengah semester ini kemarin Guru-Guru Madrasah kita yang sudah ditugaskan Kepala Madrasah Bapak Wawan Herianto, S.Pd., MM melalui Surat Keputusan (SK),  Dan diberi limit waktu beberapa hari untuk menyelesaikan pembuatan soal tersebut dan setelah selesai Guru-guru tersebut menyerahkan bentuk File kepada Staf TU untuk dijadikan google Formulir dan rencananya akan melangsungkan ujian secara online".

"Makanya hari ini kita panitia sudah bisa menyusun soal-soal yang telah terkumpul ini berdasarkan kelas sehingga nanti dihari pertama pelaksanaan Pengawas STS sudah bisa langsung mengambil link soal dan memasuki ruangan Ujian," Jelas Wahyuni.

Selain dari itu tampak juga ibu Dwi Panca Tisna dan Maya Sari sedang menyusun jadwal Sumatif Tengah Semester (STS) yang akan dimulai pada senin depan. "Kami sedang menyusun jadwal agar nantinya pelaksanaan ujian berjalan lancar dan menjadi pedoman bagi peserta didik," Pungkasnya. 

Dengan persiapan yang matang, diharapkan Sumatif Tengah Semester (STS) yang berbasis online dapat berjalan dengan lancar dan tanpa kendala apapun serta hasil belajar siswa dapat terukur pada Tengah semester ini. (apriliandi)


TERKAIT

Berita LAINNYA