Rejang Lebong (HUMAS)--- Dalam rangka meningkatkan kepedulian sosial, Dharma Wanita KUA Curup Utara yang dipimpin oleh Ny. Supianto, S.Ag, M.H.I, bersama dengan Penyuluh Agama Islam KUA Curup Utara melaksanakan kegiatan Jum'at Berkah Berbagi di wilayah Kecamatan Curup Utara. Kegiatan sosial yang dilaksanakan pada hari ini, Jum'at, 7 Maret 2025, bertujuan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan di sekitar wilayah tersebut.
Program Jum'at Berkah Berbagi ini turut melibatkan empat penyuluh agama Islam KUA Curup Utara, yaitu Marliza, S.Pd.I, Desi Marlina, S.Pd.I, Parida Sianti, S.Ag, M.Pd, yang bekerja sama untuk menyalurkan bantuan berupa sembako kepada warga yang kurang mampu. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat langsung kepada masyarakat, sekaligus mempererat hubungan antara aparat pemerintah dan warga setempat.
Ny. Supianto, S.Ag, M.H.I, selaku Ketua Dharma Wanita KUA Curup Utara, mengungkapkan rasa syukur atas terlaksananya kegiatan tersebut. "Kami berharap kegiatan Jum'at Berkah ini dapat menjadi amal jariyah bagi kita semua dan dapat membantu meringankan beban warga yang membutuhkan. Ini adalah bagian dari komitmen kami untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat," ujar Ny. Supianto.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari warga Kecamatan Curup Utara yang merasakan manfaat langsung dari bantuan yang diberikan. Warga setempat merasa terbantu dengan adanya program sosial seperti ini, terutama dalam situasi ekonomi yang penuh tantangan.
Kedepannya, Dharma Wanita KUA Curup Utara bersama Penyuluh Agama Islam berencana untuk melanjutkan program ini secara berkala, agar dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat di wilayah Curup Utara. Program Jum'at Berkah Berbagi ini menjadi bukti nyata dari kepedulian sosial yang tinggi dari pihak KUA dan Dharma Wanita terhadap masyarakat.
(Siti Rodiatul Kholidawati /Prada)