Penyuluh Agama Islam KUA Lubuk Sandi Targetkan Wilayah Terpencil

Seluma (Humas) - Penyuluh agama Islam Kecamatan Lubuk Sandi melakukan bimbingan pada masyarakat Desa Padang Capo Ilir dan Desa Padang Capo Ulu, salah satu wilayah pedalaman di Kecamatan Lubuk Sandi pada Senin (27/11). Turut hadir pada kegiatan tersebut yaitu kepala desa, ketua TP PKK Desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), kepala kewilayahan, pengurus majelis taklim, tokoh agama, pemuda, dan tokoh masyarakat.

Kepala Desa Padang Capo Ulu yang diwakili Sekdes, Tatang Junaidi dalam sambutannya menjelaskan bahwa majelis taklim adalah lembaga pendidikan non formal yang mempunyai peran strategis untuk meningkatkan pemahaman, penghayatan, pengamalan ajaran agama Islam, dan mengajak kepada seluruh  masyarakat untuk pro aktif dalam kegiatan tersebut.

Penyuluh Agama PPPK Lenda Surepi, M.H mewakili Kepala KUA Kecamatan Lubuk Sandi menyampaikan bahwa salah satu program KUA adalah "Sapa Masyarakat Pelosok" melalui bimbingan dan penyuluhan di wilayah pelosok/terpencil.

"Penyuluh agama Kecamatan Lubuk Sandi melalui program Sapa Masyarakat Pelosok akan mendatangi seluruh wilayah terpencil di Kecamatan Lubuk Sandi guna melakukan bimbingan dan pengajian, terutama wilayah yang jarang disentuh dengan kegiatan bimbingan rohani," urai Lenda.

Kegiatan penyuluhan dilakukan oleh ASN Penyuluh Agama Islam (Eka R. Purbenazir, M.H & Lenda Surepi, M.H), Penghulu (Ardiansyah, S.Ag) dan PAI Non PNS (Heriyanto, Rahmi Susilawati. S.H dan Syafi’in.(Eka/ ERP)


TERKAIT

Berita LAINNYA