PAI KUA Sungai Serut Sampaikan Empat Janji Allah dalam Al-Quran

PAI KUA Sungai Serut Sampaikan Empat Janji Allah dalam Al-Quran

Kota Bengkulu (Humas) - Aparatur Sipil Negara (ASN) Penyuluh Agama Islam (PAI) Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sungai Serut, Harmidah, S.Ag. sampaikan empat janji Allah SWT dalam Al-Quran, bagi umat muslim yang bertaqwa dan beriman kepada sang maha pencipta.

"Yang pertama, Allah SWT akan menambahkan nikmat bagi kamu yang pandai bersyukur, ini tertuang dalam Quran Surah Ibrahim 7, yang artinya, jika kalian bersyukur maka akan aku tambahkan nikmatku untuk kalian". Jelas Harmidah saat membacakan ayat dan arti Al Quran Surat Ibrahim kepada Kontributor Berita KUA Kecamatan Sungai Serut, Kamis (5/9/2024).

Kedua, Harmidah menjelaskan empat janji Allah SWT dalam Al-Quran, terdapat dalam Al Quran Surah Al-Baqarah 152 yang artinya, "ingatlah kepadaku niscaya aku ingat kepada kalian".

Maksud dari ayat ini, kata Harmidah, kita sebagai hamba Allah SWT yang bertaqwa dan beriman tentunya akan selalu mengingat Allah SWT, melalui sholat 5 waktu ditambah sholat sunnah sehari semalam penuh. Maka Allah akan mengingat kita pula.

Lalu yang ketiga, janji Allah SWT dalam Al-Quran itu, tertera dalam Al Quran Surah Ghafir 60 yang artinya, "berdoalah kepadaku pasti akan aku kabulkan untuk kalian".

"Setiap kita berdoa saat melaksanakan Sholat lima waktu, maka janji Allah SWT akan mengambulkan doa yang kita minta secara konsisten tanpa terputus". Tuturnya.

Lalu yang keempat, Harmidah menjelaskan,  dalam Al Quran Surah Al-Anfal 63 yang artinya, "tidaklah Allah mengazab (menghukum) mereka,  sedang mereka (masih) memohon ampun".

"Ayat ini khusus bagi umat muslim bertaubat meminta ampun kepada Allah SWT, maka Allah akan mengampuni dosa-dosa hambanya itu". Tutupnya. (Fadian/PopiHumas)


TERKAIT

Berita LAINNYA