MTsN 2 Kota Bengkulu Tanggap Bencana Palestina

MTsN 2 Kota Bengkulu Tanggap Bencana Palestina

Kota Bengkulu (Humas) 02/11-Sebagai wujud kepedulian atas bencana kemanusian yang kini sedang melanda warga Palestina, Madrasah tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Kota Bengkulu bentuk Tim Madrasah Relawan Penggalangan Dana MTsN 2 Kota Bengkulu untuk Palestina.

Setelah proses donasi, maka pada Kamis 02 November 2023 Kepala MTsN 2 Kota Bengkulu menerima Tim Madrasah Relawan Penggalangan Dana dari MTsN 2 Kota Bengkulu untuk Palestina yang menyerahkan Dana Donasi yang sudah terkumpul. Adapun dana tersebut berasal dari Penggalangan Infaq Sedekah siswa siswi dan Guru MTsN 2 Kota Bengkulu selama satu minggu.

Kepala MTsN 2 Kota Bengkulu, Dr. Eryanti, M.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan seperti Penggalangan dana ini bagus sekali untuk meningkatkan rasa kepedulian warga madrasah.

"Kami MTsN 2 Kota Bengkulu mendukung kegiatan seperti ini. Apalagi tujuan utamanya adalah membantu saudara-saudara kita di Palestina yang saat ini sedang mendapat musibah yang begitu besar. Terimah kasih kepada para pengurus Organisasi siswa Intra Madrasah (OSIM) dan Guru Pembina yang telah melaksanakan Pengalangan Dana ini selama kurang lebih satu minggu.  Dana ini akan segera kita distribusikan. Semoga dana yang terkumpul ini dapat menolong para korban walaupun sedikit, dan semoga para korban selalu diberikan kesabaran dan ketabahan". Pungkas Dr. Eryanti, M.Pd. (Weliya/Popi)


TERKAIT

Berita LAINNYA