KUA Tebat Karai Kepahiang Siap Sehat, Hadiri Senam Santri Di Pesantren Irsyadul Tholibin

KUA Tebat Karai Kepahiang Siap Sehat, Hadiri Senam Santri Di Pesantren Irsyadul Tholibin

Kepahiang (Humas) --- Dalam rangka memeriahkan Hari Santri Kepala KUA Tebat Karai dan Penghulu KUA Tebat Karai menghadiri senam bersama, kegiatan ini dilaksanakan di Pondok Pesantren Irsyadul Tholibin Kecamatan Seberang Musi, Jum’at (18/10/2024).

Pada kesempatan ini hadir juga Kasubbag TU Kemenag Kabupaten Kepahiang Abdullah, S.Ag dan staf, serta dihadiri kepala KUA se- Kabupaten Kepahiang.

Senam santri ini merupakan bagian dari kegiatan serentak yang dilakukan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia, yang bertujuan untuk meningkatkan kebugaran fisik dan kebersamaan di kalangan santri. Kegiatan ini tidak hanya sekadar olahraga, tetapi juga menjadi ajang silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan antar santri serta jajaran Kementerian Agama.

Dalam sambutannya Kasubbag TU Kemenag Kabupaten Kepahiang Abdullah, S.Ag menyampaikan bahwa pentingnya peran santri dalam pembangunan generasi islam karena santriwan santriwati adalah kader yg akan menjadi harapan bangsa, karena mereka di bekali ilmu umum dan juga ilmu agama sebagai benteng masa depan bangsa.

“Dengan demikian, kegiatan ini diharapkan tidak hanya menyehatkan fisik tetapi juga menanamkan nilai-nilai spiritual dan kebangsaan yang kuat dalam diri setiap santri,” ungkap Abdullah. (Nesy)


TERKAIT

Berita LAINNYA